Desain Arsitektur Istana Negara yang baru telah ditetapkan dengan Nyoman Nuarta sebagai perancangnya. Melalui unggahan di Instagram pribadi, Nyoman mengatakan desain Istana di IKN sudah selesai dan disetujui oleh Jokowi dari hasil pertemuan dengan Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, dan Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR Diana Kusumastuti.

Secara visual, desain yang dibuat oleh Nyoman memperlihatkan Istana Presiden IKN dari sudut pandang keseluruhan. Nampak sayap garuda seperti benteng tinggi yang menjaga gedung-gedung di depannya.
Terlihat juga pepohonan rimbun di sekitar gedung yang dirancangnya itu. Pada bagian tengah, terlihat gedung dengan lebih dari 20 tiang dan pada bagian paling depan, terlihat bendera merah putih berkibar di tiang yang kokoh. Tampak gedung yang berada di bagian tengah tadi memiliki dua kolom pada dua sisinya, tepat di depan tiang-tiang yang berjejer. Sementata, di sisi atas gedung yang sama ada sebuah ruang lapang dengan hiasan rumput hijau.

Di belakang gedung tersebut, terdapat satu gedung lagi yang tampak lebih tinggi dari sebelumnya yang dibalut warna hijau rerumputan. Di belakangnya lagi, terlihat megah ornamen layaknya burung Garuda yang mengembangkan sayapnya. Nyoman menjelaskan posisi gedung diatas bukit 88 mdpl. Selain itu tinggi kepakan sayap garuda mencapai 170 meter melampaui tinggi Monas yang hanya 132 meter.
Nyoman Nuarta sendiri adalah salah satu pemenang sayembara Istana Garuda Ibu Kota Baru di Kalimantan Timur yang diadakan oleh Kementerian PUPR. Nyoman bersama 20 orang arsitek lainnya diundang untuk mengikuti Rapat Koordinasi Persiapan Sayembara di Kawasan Inti Pusat Pemerintah IKN.

Sumber :
https://hypeabis.id/read/9647/menilik-desain-arsitektur-istana-negara-di-ibu-kota-baru
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220111191514-4-306510/heboh-lagi-kalangan-arsitek-kritik-soal-istana-ibu-kota-baru