Cybertecture merupakan bentuk inovasi arsitektur abad 21 yang mengkombinasikan teknologi terkini sebagai bentuk optimalisasi pemanfaatan energi yang lebih efisien, daur ulang dan bangunan pintar. Salah satu yang bangunan yang menerapkan Cybertecture adalah  bangunan berbentuk telur  bernama Cybertecture Egg ini yang berlokasi di Mumbai, India. Berfungsi sebagai perkantoran dengan luas bangunan sekitar 32.000 meter persegi.

Bangunan berbentuk telur silver ini dirancang oleh James Law (Cybertecture International) desainer perusahaan yang berbasis di Hongkong, Uni Emirat Barat dan India. Ketiga lokasi tersebut telah memadukan ide dari Cybertecture, yaitu sebagai markas arsitektur, teknologi, dan inovasi teknik yang bertujuan untuk membuat lingkungan perkotaan menjadi lebih baik.

Cybertecture Egg dibuat sedemikian rupa agar tidak mengeluarkan energi yang banyak, melalui pemanfaatan tenaga surya pada arsitektur bangunan. Ditambah dengan keberadaan taman untuk menyeimbangkan suhu bangunan (melalui proses yang disebut thermolysis), lalu juga melengkapi bangunan dengan panel turbin angin di plafon.

Konsep bangunan ini terinspirasi dengan melihat dunia seperti halnya planet sebagai sebuah ekosistem yang memungkinkan kehidupan berkembang. Konsepnya ialah bangunan ini seolah-olah seperti planet bumi, di mana mempertimbangkan dunia sebagai ekosistem berkelanjutan adalah berasal dari cybertecture terpadu yang berkembang untukmemberikan bangunan terbaik penghuni ruang saat bekerja dalam Gedung. Hal baru lainnya ialah adanya serangkaian inovatif sistem seperti ‘kesehatan cybertecture’ didalam kamar mandi yang dirancang untuk melacak kesehatan penghuni termasuk tekanan darah dan berat badan. Data yang dikumpulkan dapat diambil dan dikirimke dokter jika dianggap perlu.

Sumber :

https://idea.grid.id/read/09691536/cybertecture-egg-telur-besar-hiasi-mumbai

https://123dok.com/article/cybertecture-egg-mumbai-studi-banding-tema-sejenis.wq2202q1

https://www.instagram.com/p/CXTNk-NPai6/?utm_source=ig_web_copy_link