Zen merupakan salah satu aliran Buddha Mahayana. Kata Zen adalah Bahasa Jepang yang berasal dari kata Chan. Chan sendiri merupakan kata yang berasal dari Bahasa Pali “Jhana” atau dalam Bahasa Sansekerta yaitu Dhyana. Zen diartikan sebagai sebuah kondisi batin yang berpusat pada meditasi.

Ajaran Zen adalah seni dalam menjalani hidup dengan cara mendekatkan diri dan bersinergi dengan alam. Zen merupakan pencarian makna kehidupan untuk meningkatkan keseimbangan hidup melalui kesederhanaan dan keselarasaan dengan alam.

Seiring perkembangannya, Zen pun banyak diterapkan untuk desain interior. Gaya desain Zen adalah suatu upaya bagaimana agar ruangan terasa nyaman, tenang dan menentramkan jiwa. Desain Zen banyak terinspirasi dari interior ala Jepang yang minimalis dan tradisi kuno.

Meski zen kurang tepat dikatakan sebagai gaya desain dan tidak memiliki aturan ketat, tetapi konsep ini kerap digunakan dalam interior. Dalam desain interior sendiri, Zen mencerminkan keseimbangan, harmonisasi, dan relaksasi. Ada beberapa hal yang diperhatikan pada desain arsitektur Zen, antara lain :

  1. Warna

Penggunaan warna-warna natural adalah ciri khas gaya desain ini. Warna putih, abu-abu, krem dan hijau, kerap dijumpai dalam ruangan dengan pendekatan gaya desain zen.

  1. Fabrics/kain

Salah satu elemen yang paling penting dari zen adalah gorden. Terapkanlah warna-warna natural untuk gorden. Gunakan bahan tekstil alami seperti linen atau wol, lalu cocokkan kain tersebut dengan ruangan. Gorden mampu mengurangi kebisingan dan memblok airdraft sehingga memberikan suasana yang intim dan akrab di dalam rumah.

  1. Pencahayaan

Gunakan lampu-lampu yang berwarna warmlight sehingga memberikan suasana tenang dan nuansa relaksasi sepenuhnya. Lampu dengan intensitas cahaya yang berbeda dapat disesuaikan dengan fungsi ruangan. Gunakan juga pelindung lampu agar sinar dari lampu tidak secara langsung menyoroti ruangan, dan menciptakan suasana temaram yang menenangkan.

  1. Furniture

Simpel dan clear lines merupakan ciri khas furniture dalam gaya interior Zen. Hindari penggunaan detail yang rumit dan ornamen yang berlebihan. Material yang digunakan haruslah yang mampu menciptakan nuansa relaksasi dan memberikan kehangatan.

  1. Penggunaan Tanaman & Lilin

Tanaman dan bunga-bunga segar merupakan cara paling sederhana untuk membawa alam ke dalam hunian. Untuk kesejukan alami, pajanglah tanaman-tanaman hias dalam pot kecil di sudut ruangan atau bunga dalam vas sederhana di atas meja.

Sumber :

https://interiordesign.id/gaya-desain-zen/

https://www.instagram.com/p/CYbgc8kPO4v/